Kelas Pelatihan "Menjadi Orang Tua Cerdas dalam Mendampingi Anak’’ bersama Ibu-Ibu Desa Gonjen

Berita Ditulis oleh : Administrator 25 Februari 2023 | 11:42:37

Print Share Tweet Whatsapp Messanger

Keluarga adalah tempat pendidikan yang pertama dan utama. Keluarga diharapkan senantiasa berusaha menyediakan kebutuhan, baik biologis maupun psikologis bagi anak, serta merawat dan mendidiknya. Keluarga juga harus mampu menghasilkan anak-anak yang dapat tumbuh menjadi pribadi tangguh dan mampu hidup di tengah-tengah masyarakat.

Tidak bisa dipungkiri bahwa kemajuan teknologi saat ini terutama berbasis teknologi digital memberikan dampak positif dan juga dampak negatif bagi tumbuh kembang anak dalam keluarga. Teknologi digital, diantaranya internet, HP Android dan televisi menjadi satu aspek penting dalam faktor yang mempengaruhi perkembangan anak serta karakteristik anak.

Sehingga pada kesempatan kali ini Goedhang Zakat Al-Khairaat bekerjasama dengan ibu-ibu pengajian Khoiruummah Desa Gonjen mengadakan kelas happy parenting dengan tema ‘’Menjadi Orang Tua Cerdas dalam Mendampingi Anak’’ dengan adanya pelatihan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kesadaran para orang tua dalam mendampingi anak di zaman sekarang ini.

Kelas pelatihan ini diselenggarakan pada hari Sabtu, 28 Januari 2023 di Dusun Gonjen, Kasihan, Bantul. Tujuan diadakannya pelatihan tersebut untuk memberi edukasi orang tua dalam memfilter informasi dari media digital yang bernilai positif terhadap pendidikan anak serta sebagai wasilah dakwah bagi Goedhang Zakat Al-Khairaat. Kegiatan tersebut dilakukan selama satu hari dimulai dengan pembukaan hingga diskusi dan tanya jawab dengan peristiwa yang kerap ditemui dalam keidupan sehari – hari.

Dengan diadakannya pelatihan tersebut peserta memahami permasalaan yang dihadapi dalam membersamai pengasuhan anak-anak di rumah, memahami cara mengatasi dan penyelesaian konflik dengan komunikasi yang baik antara orang tua dan anak, peserta dapat menerapkan dalam keidupan sahari-hari sebagai orang tua.


Print Share Tweet Whatsapp Messanger