Distribusi Qur'an Wakaf di TPA Al-Hikmah Kedungrejo, Wonolelo, Pleret Bantul
Berita Ditulis oleh : Administrator 03 Februari 2021 | 03:45:05
Print Share Tweet Whatsapp Messanger
Dari Abu Umamah al-Bahili radhiyallahu’anhu, Nabi Muhammad SAW bersabda, “Rajinlah membaca Al Qur’an, karena dia akan menjadi syafaat bagi penghafalnya di hari kiamat.”
(HR. Muslim 1910)
Hari Kamis, (31/12) lalu, Goedang Zakat Al-Khairaat menyalurkan bantuan Mushaf Al-Qur’an, yang merupakan amanah dari para Sahabat Dermawan untuk para santri TPA Al Hikmah Kedungrejo, Wonolelo, Pleret Bantul.
Wajah bahagia terpancar saat mereka menerima dan menggunakan Mushaf Al Qur’an tersebut. Dan insya Allah akan semakin bersemangat dalam mentadaburi Al-Qur’an untuk menjadi seorang Hafidz Qur’an.
Barakallah, Sahabat Dermawan! Semoga amanah Wakaf Qur’an darimu menjadi bekal terbaik untukmu kelak, dan menjadi syafaat bagi para adik-adik hafidz dan hafidzah Qur’an ini, aamiin yaa rabbal ‘alamiin.
Yuk, bagikan kebahagiaan Qur’an Wakaf lainnya dengan wakaf terbaikmu melalui nomor rekening yang tertera dibawah ini. Ajak keluarga, kerabat, perusahaan dan semua segmen lainnya untuk bisa bermanfaat melalui Aksi Kebaikan ini.
Print Share Tweet Whatsapp Messanger