Dengan Zakat Badan Sehat, Mari Buktikan!

Blog Ditulis oleh : Administrator 04 Oktober 2023 | 10:14:42

Print Share Tweet Whatsapp Messanger

Dengan Zakat Badan Sehat

Sebagian besar orang sudah mengetahui kata ini, khususnya di komunitas muslim seperti Indonesia. Perintah mengeluarkan zakat sejajar dengan shalat dalam Al-Qur'an, setidaknya ini sebagai tanda bahwa pentingnya zakat sebanding dengan pentingnya shalat yang wajib. Zakat bukan hanya sekedar ibadah yang berhubungan dengan Tuhan saja, namun zakat merupakan ibadah yang berdimensi sosial.

Menunaikan zakat mengajarkan kita pentingnya kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan. Memberi zakat berarti kita berkontribusi terhadap permasalahan ekonomi dan sosial. Tapi tahukah Anda, sobat? Jika berzakat juga bisa menyebabkan seseorang sehat, simak penjelasannya.

Manfaat Zakat Bagi Tubuh

Zakat secara sederhana berarti pemberian dari orang yang mampu (muzakki) kepada orang yang kurang mampu atau miskin (mustahik). Kesehatan timbul karena saling memberi, karena memberi adalah salah satu kunci kebahagiaan.

Zakat juga menjauhkan diri dari penyakit jiwa, karena sifat dermawan seseorang menjauhkan keserakahan dan pelit. Faktanya, zakat dapat meningkatkan sistem imun tubuh karena rasa bahagia setelah bersedekah ternyata mempengaruhi sistem imun tubuh.

Alasan lain mengapa orang yang mengeluarkan zakat merasa lebih sehat adalah karena mustahik secara langsung maupun tidak langsung mendoakan keberkahan dan kesehatan bagi pemberi zakat.


Print Share Tweet Whatsapp Messanger