Berbagi Masker Cegah Covid-19
Berita Ditulis oleh : Administrator 30 Maret 2020 | 08:05:16
Print Share Tweet Whatsapp Messanger
Pada Hari Jum’at tanggal 6 Maret 2020 Goedang Zakat Al Khairaat melakukan aksi kebaikan berupa pembagian masker pada unit-unit sekolah di lingkungan Al Khairaat. Tim membagikan masker dibeberapa unit sekolah seperti di SD IT Al Khairaat, TB-KB-RA Al Khairaat, TB-KB-TKIT Al Khairaat.
Dimana melihat kondisi dan keadaan seperti saat ini dengan adanya wabah virus corona atau covid-19 ini yang cukup mengkhawatirkan. Kami berbagi masker tersebut sebelum pemerintah mengajurkan untuk melakukan social distancing serta lockdonwn dibeberapa daerah.
Dengan total 1195 buah masker yang Tim Goedang Zakat Al Khairaat bagikan. Tentunya tujuan program ini yaitu mencegah masyarakat terpapar atau terkena wabah virus corona serta membantu bagi mereka yang sudah sulit mendapatkan APD (Alat Pelindng Diri). Dengan penyebaran virus ini yang sangat cepat jika kita tidak menjaga kebersihan diri dan lingkungan sekitar.
Dan masker ini juga menjadi salah satu reward kepada para siswa di unit Al Khairaat sebagai donatur cilik. Donatur cilik termasuk ke dalam Program UNTUK (akU doNaTUr ciliK) yang dimana mereka juga menjadi seorang donatur sehingga dapat menanamkan dan mengedukasi sikap dan jiwa berbagi kepada sesama makhluk Allah.
Semoga dalam kegiatan berbagi masker ini dapat bermanfaat untuk mencegah penyebaran virus corona. Dan juga termakasih banyak kepada donatur yang telah mendukung dalam kegiatan ini semoga menajdi amal kebaikan dan menjadi berkah untuk kita semua, aamiin.
Print Share Tweet Whatsapp Messanger